teks

Selamat Datang di Blog OMK Petrus

Jumat, 24 Mei 2013

Malam Natal, 24 desember 2012



30 Jam yang ZUPERR ZEKALIII

Judul diatas emang pas banget buat melukiskan perasaan kami, OMK Petrus, saat ikut ambil bagian bertugas di Misa Malam Natal 2012. Mulai dari senang, antusias, deg-degan, sampai akhirnya lega dan bangga kami rasakan. Banyak cerita juga mengiringi 30 jam perjalanan kami J Kami bertugas sebagai tata laksana, Yosef- Maria dan pembawa persembahan. Masing-masing grup memiliki koordinator untuk memudahkan proses koordinasi. Grup tata laksana anak laki-laki dipimpin Gatot dan yang perempuan oleh Rina sedangkan grup persembahan dikoordinir oleh Ambar. Nggak semua grup berjalan lancar lho dalam prosesnya hehehe karena ada beberapa hal yang cukup mengkhawatirkan bagi panitia

Hitung mundur 30 jam dimulai hari Minggu 23 Desember 2012 pukul 10.00 WIB. Kami harus melakukan gladi bersih sesuai jadwal yang sudah diatur panitia. Tapi namanya juga anak muda *ehem, muda* ada aja beberapa anak yang telat dateng, ikut latihan tapi cuma sebentar dan ada juga yang nggak dateng sama sekali ckckckck. Latihannya sendiri berjalan cukup lancar, baik untuk pasangan Yosef-Maria maupun petugas pembawa persembahan. Tapi untuk petugas Tata Laksana a.k.a Talak memang agak lama karena banyak hal yang harus diwaspadai. Aji selaku korlap juga sering banget ngingetin anak buahnya supaya keadaan terkendali dengan baik saat bertugas di medan perang nanti hehehe.

Setelah latihan di siang hari itu selesai, bukan berarti masalah selesai. Ada beberapa hal yang menimbulkan kegalauan. Dari grup Talak, baik laki-laki dan perempuan. Aji si korlap mulai agak sedikit kurang yakin dengan anak buahnya, sehingga dimulai lah proses coret nama sana sini, bikin plan B, cari cadangan petugas hmmm ribet ya? Dari grup persembahan juga agak sedikit bingung karena Nuel, tiba-tiba minta dibebastugaskan dari tugas membawa persembahan akibat dilanda demam panggung yang amat sangat berlebihan. Jadilah ,Dimas, yang bersedia menggantikan Nuel *salut untuk Dimas!*
24 Jam kemudian, 24 Desember 2012 pukul 10.00 WIB dimulailah perasaan sedikit deg-degan. Dimulai dari Rina yang menanyakan kapan grup persembahan akan mulai bersiap. Maklum, grup persembahan memang perlu dipoles sedikit supaya terlihat beda dan spesial hehehe. Pukul 13.00 WIB, semua anggota grup persembahan mulai bersiap di SALON TANTE RISTY. Oya, perkenalkan ya komposisi pembawa persembahan : Mita-Dimas, Ambar-Gandung, Rosy-Adit dan pasangan Yosef-Maria adalah Sisil-Bayu. Proses pemolesan grup ini lumayan lama lho, sekitar 3 jam sampai kami siap semua dan berangkat menuju Gereja J Mau tau hasil make-up dari Tante Risty? Hmmmm semuanya jadi makin cantik dan cakep lhoooo hehehehe *thanks berat buat Tante dan Om*

 Dan akhirnya kami semua, petugas Talak, pembawa persembahan dan Yosef-Maria tiba di Gereja sekitar pukul 16.00 WIB. Kami semua senang bercampur deg-degan sambil menunggu misa dimulai tepat pukul 17.00 WIB
Kami sangat senang dan bangga bisa ikut ambil bagian dalam perayaan Malam Natal 2012 karena bagi kami, perayaan tersebut adalah tugas pertama kami dalam perayaan besar. Sungguh pengalaman yang sangat berkesan dan tidak akan pernah kami lupakan, SELAMAT NATAL 2012, TUHAN BERKATI 








Tidak ada komentar:

Posting Komentar